Apa saya bisa?


Beberapa hari yang lalu saya mengunjungi beberapa blog dari para blogger. Di antaranya perempuansore, dan Bonjour, la belle vie, yang kebetulan adalah blog dari kakak kelas saya sewaktu SMA dulu, hehe. Benar-benar blog yang penuh inspirasi. Blog mereka berisi postingan yang menurut saya amazing. 
 
Ada pula proyek 30 hari menulis puisi yang mereka punya. Saya tertarik dengan proyek ini. Kepikiran sih buat ikutan bikin proyek seperti ini juga, tapi saya sih sadar diri. Saya nggak semahir mereka dalam membuat suatu puisi. Pilihan kata yang mereka pilih sukses ngebuat saya speechless, nggak bisa ngomong, saking keren dan kagumnya.

Saya suka bikin puisi. Tapi bukan puisi yang hebat, bukan puisi yang penuh dengan kata-kata puitis, ect. Hanya puisi biasa, sekedar menuangkan isi hati, yang mungkin jauh dari standar yang bisa disebut orang-orang sebagai puisi. Walau begitu, saya tetap tertarik dengan proyek 30 hari menulis puisi mereka. Entah apakah saya bisa menulis puisi sebagus puisi mereka atau tidak. Entah apakah saya bisa konsisten dengan proyek itu atau tidak. Mungkin saya nggak menulis puisi selama 30 hari berturut-turut, hanya akan menulis puisi ketika si inspirasi lagi nyamperin aja (ngeles, hihi).Yang bisa saya katakan (pada diri sendiri), “Just enjoyed it, Phyeqha”. :D

up